Wednesday, August 24, 2011

Visi Misi Gerakan 40.000.000 Orang Untuk Mendirikan Kampus Gratis di Indonesia

Campus Gratis Indonesia
Gerakan 40.000.000 Orang Untuk Mendirikan Kampus Gratis di Indonesia, adalah solusi dari Bangsa Indonesia untuk menjawab kebutuhan Pendidikan Tinggi dengan Biaya Murah di Indonesia. Mengingat biaya Pendidikan Tinggi makin mahal, dan tingkat Drop Out di Perguruan Tinggi juga sangat besar, maka gerakan ini muncul untuk memberikan solusi untuk terciptanya kampus gratis di Indonesia. Kampus Gratis ini akan mendapatkan income dari Group Enterpreneur (Kelompok Unit Usaha para Lulusan dan Founder) yang dikumpulkan dalam dana komunitas melalui Dana Abadi Komunitas Pendidikan Gratis di Indonesia. Dimana Tenaga Pengajar dan Dosennya diberikan reward yang lebih tinggi dari Kampus atau Universitas manapun di Indonesia (Pengajar atau Dosen bisa terdiri dari para Founder Kampus Gratis ini).


Kualitas Kampus adalah World Class University, tujuan lainnya adalah merekrut sebanyak banyaknya lulusan SMU/ SMA dan SMK se Indonesia. Dan memberikan kualitas pendidikan yang terbaik secara GRATIS, serta zero DO. Lulusan di jamin mendapat pekerjaan dalam komunitas dengan reward yang lebih tinggi dari perusahaan Private dan BUMN serta MNC sekalipun dengan tingkat keahlian pekerjaan yang sebanding.

Dengan dukungan seluruh alumni perguruan tinggi di Indonesia, juga dengan tersedianya infrastruktur jaringan internet dengan bandwidth yang makin cepat, adanya Higher Education Resource Planning (University Resource Planning), ditambah dengan adanya Community Online Banking, diharapkan Pendidikan dan Enterpreneurship dapat dibuat dalam satu paket dan saling bersinergi.

Komunitas akan mengadopsi pola Mondragon Cooperative Cooperation di Spanyol untuk menggalang komunitas dan kebersamaan, dan juga pola Grameen Bank di Bangladesh, untuk pembiayaan modal Unit Usaha Para Lulusan Kampus Gratis tersebut, juga pemberdayaan masyarakat marginal, dalam rangka pembentukan group enterpreneur dan menciptakan lapangan kerja.

Akan dididik lulusan SMK/ STM selama 1 tahun untuk membentuk group enterpreneur menghasilkan sel surya (solar sel), dan Energy yang terkumpul ada dalam bentuk senyawa Hydrogen dan Oksigen, sistem pembangkit energy menggunakan Fuel Cell (Sel Bahan Bakar) untuk menghasilkan energi tebaharukan dari sinar matahari yang kaya di Indonesia, dan sambil bekerja mereka bisa kuliah, dan memiliki perusahaan atau bisnis unit sendiri. Produk akan dipasarkan secara masal ke setiap rumah di Indonesia Anggota Komunitas.

DENGAN MELAYANI DALAM KEBERSAMAAN KITA KUAT DAN MENJADI BESAR

4 comments:

  1. Ini langkah kongkrit nya seperti apa sih? Kok saya baca masih abstrak sekali.

    ReplyDelete
  2. Langkah awalnya adalah pemahaman visi, misi, strategi, merubah mindset, dan menanamkan konsep baru dalam pemikiran kita semua.

    ReplyDelete
  3. Kalau boleh tahu implementasinya kapan Pak ya? kemudian kampusnya apakah OL juga? atau sudah jadi?..Mata kuliah apa yang diajarkan.. Many Thanks Pak..

    ReplyDelete
  4. Implementasi dipengaruhi jumlah pendukung yang berkolaborasi, idealnya mulai 5.000 supporter s/d 10.000 supporter, mohon berkomunikasi dengan identitas yg jelas.

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...